Desa Wisata Buwun Sejati memiliki beragam atraksi, salah satunya yaitu Wayang Kulit. Wayang Kulit di Desa Buwun Sejati bernama “Sanggar Seni Jati Sware” yang bertempat di Dusun Aik Nyet yang didirikan oleh Bapak Sukardi atau akrab disapa Medet. Asal usul Jati Sware berasal dari kata Jati dan Sware. Jati yang berarti Asli dan Sware yang berarti Suara. Dapat diartikan bahwa Jati Sware merupakan wayang kulit yang berasal dari suara sasak Lombok Asli/Tulen.
Adapun alat-alat yang digunakan diantaranya gong, suling, rincik, petuk, dan sebagainya.